-->

Book Review : Si Doel 'The Movie'


Judul : Si Doel
Penulis : Kinanti WP
Penyunting : Falcon Publishing
Ilustrasi Isi : Verry Dwi Irawan
Perancang Sampul : Falcon
Penata Letak : Abdul M
ISBN : 978-602-6714-26-8
Tebal Buku : 228 hlm; 14 x 20,5 cm

Blurb

Doel, Nyak cuma pesen, lu jangan cari Sarah lagi. Dia udah pergi lama. Sekarang udah ada Zaenab, bini lu, yang udah ngerawat Nyak, udah setia ame lu. Lu jangan sampe nyakitin perasaan Zaenab. Lupain Sarah.

Ucapan Nyak terus mengiang saat Doel mempersiapkan keberangkatannya ke Belanda. Dia mengamati Zaenab, wanita ayu yang sejak dulu selalu setia dan mencintai Doel sepenuh hati. Doel tak pernah ingin menyakiti perasaan Zaenab. Dia adalah istri Doel sekarang dan sampai nanti. Doel telah memutuskan mematuhi nasihat Nyak. Dia mengingatkan dirinya untuk tak lagi mengingat Sarah, apalagi mencarinya setelah Sarah meninggalkannya, empat belas tahun lalu.

Namun, Doel tidak menyadari, perjalanannya ke Belanda telah direncanakan sedemikian rupa oleh Hans, sahabatnya. Dan di Negeri Kincir itu, Sarah telah mempersiapkan dirinya untuk menyambut suami yang ditinggalkannya empat belas tahun lalu itu. Akankah Doel kembali bersama Sarah dan meninggalkan Zaenab?

Emosi banget sama kisah percintaan mereka yang banyak lika-liku. Tapi, yang kutahu—cinta adalah kembali. Ke mana pun ia pergi, tetap saja akan kembali pada cinta yang membuat hatinya nyaman dan tenang. Cinta tidak bisa dipaksakan, jika seseorang yang kaucinta memang mencintai orang lain, jangan pernah memaksa untuk mempertahankannya. Apalagi harus berada dalam cinta segitiga. Cek dulu, apakah benar yang kamu cintai juga cinta atau justru cintamu bertepuk sebelah tangan seperti Zaenab yang mencintai Doel tapi si Doel selalu mencintai Sarah.

Ah, baper sama kisah mereka! Semoga kita semua tidak terlibat cinta bertepuk sebelah tangan, ya! Tidak ada yang salah dalam cinta, tapi lebih baik mencintai orang yang juga mencintai kita. Kalau cerita si Doel ini seperti apa, ya? Si Doel The Movie pertama, Doel dipertemukan kembali dengan Sarah. Tapi Si Doel The Movie yang kedua ini, apa Doel akan kembali lagi pada Sarah atau melepaskannya untuk Zaenab?

Orang zaman baheula pasti tidak asing dengan sosok si Doel, karena film yang sampai saat ini selalu dinantikan oleh penonton. Kisah percintaan yang cukup rumit tapi kesabaran si Doel benar-benar luar biasa, apalagi pengorbanannya demi ibunda tercinta. Diminta Mak Nyak, melupakan Sarah agar Zaenab tidak tersakiti.

Film keluarga yang selalu sukses buat baper semua penonton. Semua penonton rata-rata ingin Bang Doel kembali pada Sarah dan meninggalkan Zaenab, tapi ada beberapa yang ingin Bang Doel tetap bersama Zaenab dan melupakan Sarah.

Namun, semua kembali lagi pada Bang Doel, karena soal hati, hanya diri sendiri yang tahu. Kira-kira Bang Doel pilih Sarah apa Zaenab, ya? Menurut kalian gimana? Atau ada yang sudah nonton filmnya?

0 Response to "Book Review : Si Doel 'The Movie'"

Posting Komentar