-->

Resensi Buku "Happy This Year!"

Foto: Irma Dewi Meilinda

Kebahagiaan tidak tergantung pada siapa atau apa yang dimiliki, hal itu semata bergantung pada apa yang dipikirkan. Jika berpikir bahagia dan mendefinisikan diri Anda bahagia, maka akan bahagia. (Dale Carnegie)

Pada hakikatnya, manusia pasti akan memilih untuk menjadi bahagia. Karena kebahagiaan itu merupakan takdir, bukan nasib. Itu artinya, kebahagiaan berdasarkan hasil dari tindakan yang kita lakukan, bukannya hal tak terhindarkan yang sudah ditetapkan.

Kerap kali manusia mencari kebahagiaan dari orang lain, padahal nyatanya kebahagiaan itu diri sendirilah yang menentukan dan menciptakan. So, mau pilih bahagia atau sebaliknya?

Kita sudah memasuki tahun 2022, tahun baru, awal yang baru. Mari buka lembaran baru untuk hidup lebih bahagia.

Buku yang ditulis oleh Will Bowen ini memang cocok banget dibaca pada awal tahun untuk menyelaraskan pikiran, kata-kata, dan tindakan guna meningkatkan secara signifikan seluruh aspek kehidupan kita yang akan membawa pada kesehatan fisik dan mental, kesuksesan yang lebih besar, dan hubungan yang lebih bermakna dengan orang lain.

Tuhan tidak akan memberikan penderitaan di luar batas kemampuan hamba-Nya. Selalu ada pelajaran dibalik semua penderitaan dan selalu ada kebahagiaan bersamaan dengan kesedihan. Itulah janji Tuhan yang tak pernah ingkar.

Untuk itu ...
Berbahagialah dan saling membahagiakan.

Lampung, 02 Januari 2022
Irma Dewi Meilinda
(Writerpreneur, Content Writer, etc)

0 Response to "Resensi Buku "Happy This Year!""

Posting Komentar